Indonesia adalah negara yang kaya akan budaya dan seni, salah satunya adalah batik. Batik tidak hanya sekadar kain berwarna-warni, tetapi juga memiliki makna dan keunikan tersendiri di setiap daerahnya, seperti di Cimahi.
Keindahan alam di sekitar Cimahi juga menjadi inspirasi bagi motif-motif batiknya. Motif alam lokal seperti daun, bunga, burung, dan hewan-hewan lainnya sering dijadikan elemen utama dalam Batik Cimahi.
Hal ini mencerminkan kedekatan masyarakat Cimahi dengan alam serta keinginan untuk memperlihatkan keindahan alam melalui karya seni batik. Berikut adalah lima khas batik Cimahi.
Table of Contents
Berikut 5 Motif Batik Khas Cimahi
Batik Cimahi adalah salah satu jenis batik yang memiliki keunikan dan ciri khas tersendiri. Berikut adalah lima khas batik Cimahi:
1.Motif Cirendue
Motif ini mewakili masyarakat adat kampung Cirendue yang terletak di wilayah Leuwigajah, Cimahi Selatan. Motif ini berbentuk daun singkong karena di kampung Cirendue singkong menjadi makanan sehari-hari pengganti nasi.
2.Motif Ciwalitali
Motif ini berbentuk bambu dan lukisan anyaman yang dibuat oleh seniman Didi Sahadi. Motif ini terinspirasi oleh Asosiasi Bambu Sedunia, karena di Cimahi Tengah banyak ditumbuhi pohon bambu.
3.Motif Curug Cimahi
Motif Curug Cimahi merupakan salah satu motif yang terinspirasi dari keindahan alam di sekitar daerah Cimahi, Jawa Barat. Curug sendiri adalah istilah dalam bahasa Sunda yang berarti air terjun. Motif Curug Cimahi pada batik menggambarkan keindahan dan kekuatan alam yang tercermin melalui air terjun yang mempesona.
4.Motif Pusdik
Motif ini merupakan motif yang terinspirasi dari pusat pendidikan militer di kota Cimahi. Pada motif Pusdik terlukis kegiatan militer, seperti latihan perang. Motif pusdik memiliki ragam motif lain seperti motif Candradimuka.
5.Motif Kujang
Kujang adalah salah satu senjata tradisional dari Suku Sunda, Jawa Barat, Indonesia. Sebagai simbol budaya Sunda yang kaya akan sejarah dan filosofi, motif Kujang dijadikan inspirasi dalam seni batik. Motif Kujang memiliki dua jenis rereng kujang dan kujang cakra.
Dari kelima khas motif Batik Cimahi tersebut, dapat disimpulkan bahwa batik ini memiliki keindahan yang mendalam dan makna yang kaya.
Melalui motif-motifnya, Batik Cimahi tidak hanya sebagai karya seni yang indah untuk dipandang, tetapi juga sebagai cerminan dari kekayaan budaya, nilai-nilai lokal.
Semoga keindahan dan keunikan Batik Cimahi terus dijaga dan diapresiasi oleh generasi mendatang sebagai bagian dari warisan budaya Indonesia yang membanggakan.
Jika Anda ingin memiliki pakaian motif batik? Yuk, kunjungi katalog Prabuseno dan miliki koleksi batik terbarunya!