Ciri khas dan Makna Batik Kerang Khas Kota Situbondo

Pangesti PNG

Batik merupakan salah satu warisan budaya Indonesia yang diakui dunia. Salah satu motif batik yang memiliki keunikan tersendiri adalah Batik Kerang. Yang sudah ada sejak zaman kerajaan Singasari.

Catatan sejarah mengatakan Batik Kerang mulai dikenal pada tahun 1222an dan mulai digunakan masyarakat luas pada tahun 1900an. Karena pada masa itu batik hanya digunakan kaum kerajaan.

Pada saat ini Batik Kerang khas Situbondo sudah terkenal di dunia internasional. Salah satu yang membuat batik ini terkenal adalah motifnya yang unik, yaitu bermotif kerang.

Ciri Khas Batik Kerang

Seperti namanya, Batik Kerang mengambil inspirasi dari kerang, makhluk laut yang kaya akan bentuk dan warna. Batik Kerang menonjolkan motif-motif kerang yang dipadukan dengan elemen-elemen alam lainnya.

Warna-warna yang digunakan dalam batik ini sering kali mencerminkan kekayaan laut, dengan dominasi warna biru, hijau, dan coklat. Namun, ada juga yang menggunakan warna-warna cerah seperti merah dan kuning untuk memberikan sentuhan modern dan dinamis.

Proses pembuatan Batik Kerang sama dengan pembuatan batik lainnya, yaitu melalui tahapan menggambar motif, melapisi dengan malam, mewarnai, dan melorot malam.

Namun, yang membedakan adalah motif kerang yang rumit dan membutuhkan ketelitian tinggi. Pengrajin batik harus memiliki keahlian khusus untuk bisa menggambarkan detail-detail kerang dengan sempurna.

Makna Batik Kerang Khas Situbondo

Selain keindahannya, Batik Kerang juga memiliki makna filosofis. Kerang sering kali dianggap sebagai simbol perlindungan dan keberanian, karena cangkangnya yang keras melindungi isinya dari ancaman luar.

Dalam konteks budaya, Batik Kerang menggambarkan kekayaan laut Indonesia yang melimpah dan harus dijaga kelestariannya. Hal ini sejalan dengan kesadaran akan pentingnya menjaga ekosistem laut dari kerusakan.

Dalam dunia yang terus berkembang, Batik Kerang tetap menjadi salah satu karya seni tradisional yang relevan dan bernilai tinggi.

Melalui motif-motifnya yang indah dan bermakna, Batik Kerang bukan hanya menjadi produk tekstil, tetapi juga simbol kekayaan budaya dan alam Indonesia yang patut dibanggakan dan dilestarikan.

Ingin memiliki pakaian motif batik?Yuk, kunjungi katalog Prabuseno dan miliki koleksi batik terbarunya!

Artikel Lainnya

Bagikan:

Pangesti PNG

Seorang Copywriter, Graphic Designer dan Brand Consulting.

Leave a Comment